Dalam rangka meningkatkan kualitas
belajar mahsiswa dan memperkuat ikatan kekeluargaan, dosen STAIM Yayah
Haryawati, S.Ag, M.Pd menggelar outing class atau belajar di luar kampus untuk
mahasiswa yang beliau ajar.
Hari sabtu, 10 desember 2011, dua
kelas dari semster 3 ( PAI-A dan PAI-B) serta dua kelas dari semester 5 (PAI-A
dan PAI-C) berangkat menuju pantai
Santolo Pameunpeuk Garut.
Peserta outing class menginap di
Asrama LAPAN yang jaraknya hanya beberapa meter dari bibir pantai Santolo. raut
wajah lelah dan lesu karena melewati perjalanan panjang hilang seketika ketika
terdengar debur ombak laut selatan jawa itu.
Agenda kegiatan outing class dimulai
pukul 19.45, diawali pembukaan dilanjutkan dengan presentasi secara panel.
semster 3 membahas materi mata kuliah psikologi belajar dan semester 5 membahas
konten tentang bimbingan dan konseling.
Selesai perkuliahan, dilanjutkan
apresiasi seni. acara terasa hangat karena hampir semua berpartisipasi. acara
ini selesai pukul 00.45
Acara terakhir ada;ah refleksi dalam
inagurasi yang di pimpin oleh Ibu Yayah Haryawati, S.Ag, M.Pd hingga pagi
menjelang pukul 02.30
Pagi hari, peserta outing class
menikmati keindahan pagi hari pantai Santolo. hampir semua mahasiswa bermain di
tepi pantai.
Pukul 10.00 rombongan kembali menuju
Garut.outing Class ini bermanfaat, memberikan warna tersendiri untuk mahasiswa
peserta kegiatan tersebut
PEKAN OLAH RAGA SENI DAN AGAMA (PORSA)
“GEBYAR KEBANGKITAN BPM STAIM”
“Gebyar Kebangkitan
BPM”, itu tema yang di usung oleh jajaran anggota BPM dalam kegiatan Pekan Olah
Raga Seni Dan Agama (PORSA) tahun 2011 kali ini. tema tersebut diambil karena
kondisi kampus STAIM sekarang sedang dalam masa “jalan di tempat”, sepi akan
kegaiatan-kegiatan kemahasiswaan baik itu keorganisasiaan, kegiatan akademis
ataupuun kegiatan non-akademis.
berawal dari kondisi
itu jajaran pengurus BPM bekerja sama dengan rekan-rekan PAI-A semester 5 yang
di dukung oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan UKM-UKM yang ada di STAIM.
Pekan Olah Raga Seni
Dan Agama (PORSA) merupakan perpaduan
yang cantik dari ketiga sisi tersebut. dalam proses kompetisi yang lazim sering
terjadi pemisahan antara pekan olah raga dan agama. pekan olah raga misalnya ;
PON, PORDA, dan lain-lain, sementara agama misalnya ; MTQ. tetapi di STAIM
kegiatan tersebut dipadukan menjadi satu, dan mungkin ini merupakan sebuah
kegaiatan yang baru pertama kali dilaksanakan di kabuapten Garut.
dalam pelaksanaan
kegaiatanya olah raga mempertandingkan Futsal, semntara seni memperlombakan
Puisi, dan dari agama memperlombakan DAI Pilihan.
semoga kegiatan yang
digagas Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) ini akan menjadi tongkat estafet yang
akan diteruskan oleh generasi berikutnya.
Opening
Ceremony
PEKAN OLAH RAGA SENI DAN AGAMA (PORSA)
“GEBYAR KEBANGKITAN BPM STAIM”
Pekan Olah Raga Seni
Dan Agama (PORSA) berlangsung muali dari tanggal 25-31 Desember 2011
upacara pembukaan
PORSA dilaksanakan pada hari senin taggal 26 Desember 2011. sementara pertandingan
futsal telah bergulir terlebih dahulu pada tanggal 25 Desember 2011 yang
memeprtandingkan babak penyisihan.
upacara pembukaan
PORSA berlangsung secara meriah, adapun susunan acara intinya terdiri dari
parade kontingen yang mengikuti acara ini. kontingen tersebut mewakili semua
prodi dan kelas yang ada di STAIM. baik itu PAI, Muamalah, ataupun PGRA.
acara pembukaan ini
juga dimeiahkan oleh pementasan seni dari anak-anak teater Uzlah yang
mendapatakan apresiasi dari peserta dan dosen yang menyaksikan acara tersebut.
kegiatan PORSA ini
dibuka secara resmi oleh PUKET III, Bapak Drs. Ahmad Izzan, M.Ag. dan
menyematkan secara simbolis tanda peserta kepada pesrta lomba puisi Dede Komara
dan ceramah saudara Mukhsin (perwakilan dari Prodi PAI semester 3). yang akan
melksankan perlombaan pada tanggal 28 dan 29 Desember 2011.
pekan olah raga seni
dan agama merupakan sebuah wujud kegiatan yang akan menggugah kreativitas dan
bakat-bakat terpendam seperti yang tersirat dalam tema kegiatan PORSA “gebyar
kebangkitan BPM”. tutur ketua BPM STAIM Hermanto.
sementara Ketua BEM
STAIM Yasir Nasrudin, mengungkapkan bahwa acara ini merupan acara yang sangat
positif yang memerlukan dukungan dari semua pihak baik dari lembaga mauapun
dari mahasiswa.
Kata Kata Bijak
Ketahuilah, apapun yang menjadikanmu
tergetar, itulah Yang Terbaik untukmu ! Dan karena itulah, Qalbu seorang
pecinta-Nya lebih besar daripada Singgasana-Nya. - Jalaludin Rumi
Cinta yang sejati tidak terletak
pada apa yang telah dikerjakan dan diketahui, namun pada apa yang telah
dikerjakan namun tidak diketahui. – Anonim
Ketika satu pintu tertutup, pintu lain terbuka; namun terkadang kita melihat dan menyesali pintu tertutup tersebut terlalu lama hingga kita tidak melihat pintu lain yang telah terbuka. - Alexander Graham Bell
Ketika kita menjadi tua, waktu akan
membuat kita dikelilingi oleh orang-orang yang mencintai kita, sebagai ganti
dari orang-orang yang kita cintai. - J. Petit Senn
Hati Adalah Ladang.
Sesungguhnya setengah perkataan itu ada yang lebih keras dari batu, lebih tajam
dari tusukan jarum, lebih pahit daripada jadam, dan lebih panas daripada bara.
Sesungguhnya hati adalah ladang, maka tanamlah ia dengan perkataan yang baik,
karna jika tidak tumbuh semuanya (perkataan yang tidak baik), niscaya tumbuh
sebahagiannya.
Ambisi
Kekuasaan
Oleh:Anis
Suciani
Ketika
manusia haus akan tahta
Kedamaian
yang semarak rindukan
Ku
nafsu semakin merobohkan kemauan
Itulah
sebuah takdir yang telah dituliskan
Biarlah mereka puas akan tahta mereka
Duduk di kursi berlapiskan emas
Menikmati
kekuasaan yang bersifat duniawi belaka
Dan
bertopeng perak padahal hanya sebuah ranting yang rapuh
Manakala
kepentingan diri dipentingkan
Kepentingan
rakyat bawahan disia-siakan
Dan
ketika berlian harapan sudah di depan mata
Mereka
buta dengan kekuasaan
DO
YOYU KNOW??
7 Masjid Unik yang ada di Indonesia:
Masjid
An Nurumi
Masjid An Nurumi merupakan masjid
kecil di tepi jalan Jogja-Solo dengan arsitektur cukup unik. Kubah atapnya
mirip bangunan di Moscow, Russia. Kubahnya berbentuk aneh dan berwarna-warni.
Mesjid ini dikenal juga dengan nama Masjid Kremlin. Ada juga yang menjuluki
Masjid Permen, sebab kubahnya warna-warni mirip permen lolipop.
Masjid
Bawah Tanah Tamansari
Masjid Taman sari terletak di bawah tanah kompleks Taman
Sari Jogjakarta. Masjid Tamansari dibangun pada paruh pertama abad lalu. Masjid
ini memiliki arsitektur yang unik. Masjid bawah tanah ini terdiri atas dua
lantai berbentuk bulat dengan rongga- rongga jendela di bagian luarnya.
Lantai bawah dipakai untuk jamaah wanita,
lantai atas untuk jamaah pria. Tangga dari lantai bawah menuju ke lantai atas
terletak di tengah-tengah lingkaran. Selain itu terdapat sebuah kolam kecil
berbentuk bulat di tengah masjid serta tangga yang melintang di atasnya.
Masjid
Cipari Garut
Masjid
Cipari atau A-Syuro, adalah salah satu masjid tertua di Garut, Jawa Barat.
Bentuk bangunan mesjid ini cukup unik karena mirip bangunan gereja dengan
bentuk bangunannya yang memanjang dengan pintu utama persis ditengah-tengah
nampak muka bangunan, juga keberadaan menaranya yang terletak di ujung bangunan
persis diatas pintu utama. Masjid Cipari ini juga memiliki sejarah perjuangan,
karena dahulu digunakan sebagai basis perjuangan rakyat dan tentara.
Masjid
Menara Kudus
Masjid Menara Kudus disebut juga sebagai mesjid Al Aqsa dan
Mesjid Al Manar adalah mesjid yang dibangun oleh Sunan Kudus. Keunikan dari
bangunan masjid ini adalah menara berbentuk candi bercorak Hindu Majapahit.
Bentuk
arsitekturalnya yang sangat khas untuk sebuah menara masjid itulah yang
menjadikannya begitu mempesona. Keunikan lainnya, mesjid ini dibangun dengan
menggunakan batu dari Baitul Maqdis dari Palestina sebagai batu pertama. Mesjid
ini terletak di kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Masjid
Muhammad Cheng Ho
Masjid Muhammad Cheng Ho berada di Jalan Gading, Kota
Surabaya. Mesjid ini tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai salah
satu masjid terunik.
Bangunan
mesjid ini tidak berbentuk seperti mesjid pada umumnya karena dibuat dengan
arsitektur khas Tiongkok. Bentuk bangunan ini mirip Masjid Niu Jie di Beijing
yang berusia lebih dari 100 tahun.
Masjid
Perahu
Masjid yang terletak di sebuah gang kecil yang terapit oleh
Apartemen Casablanca, Jakarta ini aslinya bernama Al Munada Darrusalam. Mesjid
ini lebih dikenal sebagai masjid perahu karena di samping masjid itu terdapat
bangunan beton yang menggambarkan sebuah perahu raksasa.
Bangunan
berbentuk perahu tersebut difungsikan sebagai tempat wudhu untuk kaum muslimat,
sementara untuk kaum muslimin berada pada sisi yang berbeda. Suatu keunikan
yang tak dimiliki oleh masjid-masjid lainnya.
Masjid
Pintu Seribu
Masjid Nurul Yakin atau lebih dikenal dengan sebutan masjid
Sewu (seribu) memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan masjid lainnya
karena mesjid ini memiliki seribu pintu. Masjid seribu ini menjadi salah satu
tempat paling menarik bagi wisatawan. Tak hanya wisatawan lokal tapi wisatawan
asing. Mesjid ini terletak di Kp.Bayur Tangerang.
Itulah 7 mesjid terunik di Indonesia
versi STAIM NEWS. Itulah contoh kekuasaan Alloh dan kecerdikan cendekiawan
dahulu dalam menyebarkan syiar islam.
Suara mahasiswa
Ass.wr.wb
Selamat untuk
terbitnya STAIM NEWS.Trim’s untuk sajian dan dedikasi untulk seluruh masyarakat
STAIM.Bagaimana kalau ke depannya ada rubric tambahan yaitu di wilayah
manajemen qalbu agar lebih menarik.Keep istiqomah untuk menyajikan info factual
dan bermanfaat.Jazzakallohu.
(Wina
Siti N,PAI B semester 3)
Ass.Wr.Wb
Selamat untuk
terbitnya STAIM NEWS edisi terbarunya.Bagaimana kalau SN menambahkan rubric
konsultasi akademik dan agama serta ditambah dengan profil tokoh islam.
Serta bagaimana
jika SN tampilannya full colour agar lebih menarik.
Semoga SN
semakin maju dan tolong saran kami direalisasikan.hehe
Terima kasih.
(Abdul
Hakim,Muamlah semester 1)
Ass.Wr.Wb
Bagaimana kalau
SN itu punya kantor sendiri biar lebih produktif.
Serta perlu ada
pengenalan khusus kepada mahasiswa mengenai STAIM News serta transparansinya biar lebih
dipublikasikan ke mahasiswa agar mahasiswa lebih tertarik kepada SN.tks
(Wulan
Seftyani,PGRA semester 1)
RANAH
ISLAM
Ijma' adalah kesepakatan para ulama dalam menetapkan suatu hukum hukum
dalam agama berdasarkan alquran dan hadits dalam suatu perkara yang terjadi.
Ijma' umat
terbagi menjadi dua:
Selain ijma' umat tersebut masih ada macam-macam ijma' yang lain, yaitu:
Tersenyumlah
Oleh
: Anis Suciani
Jika senyum
hanya menjadi hiasan
Hatipun tak
mempunyai arti sebuah keikhlasan
Kalaupun
senyum itu untuk ibadah
Hatipun
mempunyai arti sebuah keikhlasan
Ketika senyum sebuah
ibadah
Maka apa salahnya kita
amalkan
Dan ketika senyum sebuah
kelicikan
Maka apa salahnya kita
tinggalkan
Padahal
Senyum itu
ibadah
Senyum itu
sangat penting
Maka senyumlah
pada dunia hari ini
Karena dunia
ikut tersenyum jika kita merubahnya
Profil Mahasiswa Hermanto Ketua BPM STAIM
Badan
perwakilan mahasiswa memeiliki sosok pimpinan baru yaitu hermanto.Pria
kelahiran Garut 5 November 1983 ini telah melakukan banyak perubahan di kampus
melalui BPM yang dinakhodainya.
Alumni
Smk Negeri 2 Garut ini juga termasuk aktivis yang professional dan berkompeten walaupun sibuk
dengan kegiatan organisasi namun tak lantas melupakan kuliah.
Sosok
yang berdomisili di leuwidaun tarogong kidul ini juga menjadi banyak anutan
dari mahasiswa lain baik yang setingkat
ataupun adik kelas.
Lulusan
SDN leuwidaun 2 dan SMPN 2 Garut ini memiliki pesan yang dapat menjadi motivasi
untuk seluruh masyarakat kampus yakni,kunci sukses adalah istiqomah hanya
orang-orang istiqomah yang akan menjadi orang besar.
|
Jumat, 09 Maret 2012
Kamis, 02 Februari 2012
Minggu, 29 Januari 2012
Sabtu, 28 Januari 2012
Langganan:
Postingan (Atom)